Tujuan pendidikan dari Program Kelas Reguler, Kelas Karyawan maupun kelas Lanjutan pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jayabaya adalah untuk memberikan kesempatan yang seluas-luasnya kepada masyarakat, terutama pada karyawan untuk mengembangkan jati dirinya dengan bekal ilmu ekonomi dan bisnis, baik untuk manajemen maupun akuntansi agar mampu memecahkan persoalan-persoalan ekonomi dan bisnis serta pengembangannya di tengah-tengah masyarakat yang berubah begitu cepat.
Sesuai dengan kurikulum operasional yang berlaku, untuk program studi Manajemen dan Akuntansi, dengan total sks yang harus ditempuh 144 sks.
Jumlah SKS yang diambil per semester bervariasi antara 18 SKS sampai dengan 24 SKS
Calon mahasiswa baru yang dapat diterima :
- Lulusan SMA atau sederajad.
- Bukti surat keterangan telah bekerja.
Informasi biaya pendidikan Kelas Karyawan dapat diperoleh dengan melakukan konfirmasi langsung ke sekretariat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jayabaya.